Minggu, 03 April 2016

Olah Rasa

Istilah yang kalau di beladiri dianggap sakral.Sebenarnya olah rasa ini bukanlah sesuatu yang wah.Kita berjalan sambil memegang gelas isi air penuh dan tidak tumpah itu sudah hasil dari olah rasa.Bagaimana tangan merasakan dan menyeimbangkan air agar tidak tumpah.
Otot dalam tubuh manusia itu seperti anyaman tikar,saling berkaitan.Gerakan di kaki bisa terasa bila kita memegang tangan orang yang menggerakkan kaki.
Menempel itu istilah lainnya.Pada hakekatnya menempel ini lebih aman daripada bertarung jarak.Saat kita jarak,masih ada resiko kecolongan serangan lawan karena kita harus menebak lawan akan bergerak apa.Dengan menempel kita sudah mengurangi resiko terkena lucky blow.
Bagaimana agar bisa main rasa? Jawaban mudahnya ya banyak praktek.Gulat,judo ,jiujitsu itu semua juga main olah rasa. Di TCMA juga ada hanya kadang terlalu ekslusif padahal di beladiri modern ini adalah hal yang biasa.
Sekarang kita bicara sistem belajar yang mudah aja.Melanjutkan trit sebelumnya tentang membaca gerakan lawan melalui pengamatan visual,berikutnya kita coba belajar olah rasa yang paling mudah.
Dimulai dgn cara yang sangat simpel,pegang tangan pasangan,lalu suruh pasangan menggerakkan kaki atau tangan yang lain yang tidak dipegang.Coba rasakan perbedaannya.Coba dengan memejamkan mata.Kalau sudah terbiasa,skg coba gerakan bebas,lawan bergerak bebas,kita coba netralisir,dimulai dgn speed pelan dulu.Kuncinya adalah cari pasangan yang saling mengerti.Bukan untuk cari menang,tp memang motivasinya belajar.Kalau di taichi itu lewat tuishou.
Salah satu yang menentukan keberhasilan latihan kepekaan ini juga manajemen latihan otot yang benar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar