Sabtu, 19 Maret 2011

Andy Hug,The Blue-Eyed Samurai



Tidak hanya Brasil yang terkenal dengan sepak bola indahnya,di dunia beladiri,Andy Hug juga terkenal dengan permainan indahnya.Axe kick/balchagi,salah satu tendangan yang sering di pakai oleh Andy Hug dalam pertarungannya.Tendangan yang memakai tumit kaki dari atas ke bawah.Dalam pertarungan,sebenarnya cukup sulit memakai tendangan ini.

Dilahirkan pada tanggal 7 September 1964 di desa Wohlen,Swiss.Karena ibunya tidak dapat merawatnya,Andy diadopsi oleh keluarga lain ,sampai akhirnya pada usia 3 tahun diambil dan dirawat oleh neneknya.Pertama kali berlatih karate pada usia 10 tahun.Pada saat remaja,Andy sudah memenangi All Switzerland Karate Championship yang diikuti oleh orang dewasa.

Pada usia 19 tahun,Andy unutk pertama kalinya mengikuti Kyokushin 3rd World Open Tournament,sebuah pertandingan karate full contact di Jepang.Pada pertandingan ini dia berhasil menarik perhatian dengan skill dan teknik yang unik.Empat tahun kemudian di 4th Kyokushin World Open Tournament 1987,Andy berhasil masuk final dan kalah dari Matsui yang akhirnya menjadi juara di turnament ini.Dia menjadi orang non Jepang pertama yang berhasil menembus final kejuaraan karate ini.


Pada tahun 1992,Andy keluar dari Kyokushin dan bertarung  untuk Seidokaikan Karate ,bertarung di K-1 Dia menjadi salah satu fighter yang paling sukses dalam sejarah K-1 dan mempopulerkan K-1 ke seluruh dunia.Prestasinya di K-1 adalah menjadi juara pada tahun 1996 dan runner pada tahun 1997 dan 1998.


Andy Hug meninggal dalam usia 35 tahun pada tanggal 24 Agustus 2000 karena leukemia.Seluruh Jepang menangis.Di Jepang Andy mendapat julukan Blue-Eyed Samurai dan mendapat tempat di Jepang sebagai orang yang berjasa mempopulerkan budaya Jepang melalui karate.Sampai akhir hidupnya,Andy tetap berjuang melawan penyakitnya.Berikut ini email terakhir Andy untuk penggemarnya :




Dear Fans,

I think that you will be shocked when you hear in what state of health I am. When the doctor told me about it, it was an enormous shock even for myself. But I want to inform you about my state of health so that I can fight together with you against this illness. This illness is the most severe opponent of all my fights. But I will win. As if I would stand in the ring I will get power from your cheers and beat this strong opponent. Unfortunately I will not be able to fight at the tournament in October. I will fight against this illness in Japan and one day I will appear again with you. Don't lose hope!


Greetings,
Andy Hug 














Referensi : 

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar